Dengan Easeus Partition Master kita bisa membuat partisi baru, mengubah partisi yang sudah ada, membagi/menggabung partisi, recovery partisi yang terhapus dan sebagainya. Fitur lengkapnya sebagai berikut :
- Fitur Umum Partisi : Create, Format, Delete, Explore dan Memberi Label Partisi
- Fitur Partisi lebih lanjut : Mengubah ukuran partisi, menggabungkan, membagi partisi, konversi partisi, menghapus dengan aman(wipe), hide/unhide, mengatur active partition, defrag disk, wipe disk, rebuild MBR, dan lainnya
- Membuat Bootable CD untuk mengatur/mengedit Partisi
- Disk & Partition Copy
- Copy Dynamic volume
- GPT disk/partition copy
- Recovery Partisi terhapus, meskipun setelah di partisi lagi
Untuk penjelasan masing-masing fitur, bisa langsung melihat halaman Easeus Partition Master Professional Edition. Kalau untuk sekedar partisi hardisk melalui windows, Easeus Partition Master Home Edition ( Edisi gratis) sebenarnya sudah mencukupi. Setelah membandingkan fitur-fitur antara versi gratis dan Professional, maka versi professional ini mempunyai 3 kelebihan, yaitu :
- Bisa membuat Bootable CD
- Mendukung Windows XP, Vista dan Windows 7 64 bit ( versi home hanya untuk 32bit)
- Dapat digunakan untuk keperluan bisnis
0 komentar:
Posting Komentar